Perawatan Burung Kacer Full Kerodong Untuk Gacoran

PERAWATAN KACER FULL KERODONG

Perawatan Kacer Full Kerodong - Perawatan kerodong untuk burung kacer memang sangat penting dilakukan. Mengapa harus dilakukan? Sebab, burung kacer membutuhkan ketenangan dan kenyamanan saat beristirahat. Apalagi kerodong tersebut menjadi salah satu bagian dari perawatan burung kacer. Tentu saja harus dijalani dan tidak boleh terlewatkan begitu saja.

Membuat burung kacer tetap memiliki stamina kuat, memang tidak mudah. Hal ini dikarenakan setiap burung kicau mempunyai karakter dan sifatnya masing-masing. Jadi efek burung sering dikerodong untuk menjaga staminanya membutuhkan perawatan yang berbeda pula. Burung kacer yang mempunyai stamina stabil, tentu akan bersemangat untuk berkicau dan gacor sepanjang hari.

Jika burung kacer gacor, pasti anda sangat senang bukan? Tidak ada ruginya memberikan perawatan full kerodong untuk burung kacer. Apalagi burung kacer anda sedang dalam proses mabung, tentu membutuhkan waktu sendiri untuk menyelesaikan proses mabungnya.

Saat burung kacer mabung memang harus dilakukan pengrodongan dan menghindari pantangan burung kacer, hal ini supaya burung kacer tidak stres karena berjumpa dengan burung sejenisnya. Keadaan fisik burung kacer yang sedang mabung memang tidak menarik. Karena mabung adalah proses pergantian bulu lama menjadi bulu baru.

Baca Juga: Perawatan Kacer Tipe Panas Giras

Sehingga membutuhkan waktu dan proses selama beberapa hari agar mabungnya dapat selesai secara maksimal. Untuk burung kacer lomba, pengrodongan full memang sangat penting. Dengan pengrodongan yang maksimal, akan membuat burung kacer memiliki stamina yang lebih.

Stamina tersebut yang nantinya akan menjadi tenaga saat perlombaan. Bagaimana cara merawat burung kacer full kerodong saat lomba? Jika anda penasaran dengan pembahasan kacer tidak dikerodong malam hari, simak penjelasan kacer dikerodong terus dibawah ini.

Cara Merawat Kacer Full Kerodong Saat Lomba

Untuk menerapkan sistem kerodong menjelang perlombaan hingga hari H, maka diperlukan adanya strategi khusus seperti buka tutup kerodong. Simak tips perawatan kacer giras tipe dingin berikut ini:
  • Hari H-3 burung kacer bisa dikerodong hanya waktu malah saja, supaya saat siang hari kacer dapat beradaptasi dengan lingkungan sekitarnya sambil menghirup udara segar.
  • H-2 hingga H-1 mulailah untuk menerapkan full kerodong dari pagi sampai malam hari dan hanya dibuka saat memberi makan ekstra fooding, lanjut berikan minum air putih dan tutup lagi.
  • Hari H, burung kacer harus dimandikan saat pagi. Jangan lupa berikan ekstra fooding lalu diangin-anginkan dan berangkat lomba.
  • Setelah sampai di lapangan burung kacer harus buka kerodong sebentar. Jika sudah berkicau tutup lagi sampai sesi gantangan tiba.
Mungkin semua penerapan sistem pengrodongan tersebut belum bisa dilakukan untuk semua jenis burung kacer, namun jika dibiasakan melatihnya nanti burung kacer akan mau tampil juga.

Pengrodongan sangat penting untuk burung kacer, tapi anda juga harus memperhatikan kondisi burung dan kotorannya. Jika banyak kotoran dalam sangkar bersihkanlah, agar burung tidak pengap. Pembersihan sangkar memang perlu diperhatikan agar kesehatan burung tetap terjaga.

Manfaat Full Kerodong Untuk Kacer

Ada banyak sekali manfaat yang bisa didapatkan ketika anda rutin melakukan teknik full kerodong untuk burung kacer lomba, yakni sebagai berikut:
  • Tenaga burung kacer tersimpan dengan baik
  • Kondisi mental burung kacer stabil
  • Dapat melatih burung mendengarkan masteran
  • Dapat mengurangi stres
  • Nafsu makan kacer meningkat
  • Tampil dengan maksimal saat lomba
Itulah ulasan yang dapat saya sampaikan mengenai perawatan kacer full kerodong. Kerodong memang sangat penting untuk burung kacer. Banyak manfaat dan fungsi kerodong yang baik untuk pertumbuhan burung kacer kedepannya. Dengan melakukan pengrodongan burung kacer juga merasa aman dan nyaman. Sehingga, pengrodongan full memang harus dilakukan.




Muchammad Farid

Saya adalah seorang Influencer dan Content Creator di bidang Media Online

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama